Idham Azis Antar Listyo Sigit Fit and Proper Tes Calon Kapolri

Idham Azis Antar Listyo Sigit Fit and Proper Tes Calon Kapolri

Jakarta, Sergapnusantara.com-  Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Idham Azis terlihat hadir menemani Komjen Listyo Sigit Prabowo menjalani uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri di gedung Dewan Perwakilan Rakyat pada hari ini, Rabu, 20 Januari 2021.

Idham Azis dan Sigit tiba pada pukul 09.50 WIB dengan mengendarai satu mobil bersama. Keduanya kemudian masuk ke Gedung Nusantara II untuk menuju ruang Komisi III DPR. Mereka tak mengucapkan sepatah kata, hanya menangkupkan kedua tangannya.

Bersama Idham dan Sigit hadir juga Komjen Agung Budi Maryoto, Kabarhakam Komjen Agus Andrianto, dan As SDM Polri Inspektur Jenderal Sutrisno Yudi Hermawan.

Namun Idham hanya mengantar sejenak, kemudian meninggalkan gedung DPR. Kepada wartawan, Idham mengatakan tindakannya mengantarkan Listyo ini demi memberikan pelajaran kepada seluruh internal Polri

"Ini pelajaran kepada generasi Polri bahwa pergantian pimpinan Polri itu suatu keniscyaaan. Untuk memberi gambaran bahwa institusi Polri regenerasinya berjalan baik dan mulus," ujar Idham.

Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia Komisaris Jenderal Gatot Eddy Pramono sudah tiba lebih dulu. Gatot bahkan turut menemani Sigit menjalani fit and proper test.

Nama Gatot sebelumnya juga turut santer disebut-sebut sebagai kandidat kuat Kapolri. Ia termasuk dalam lima nama yang diajukan Komisi Kepolisian Nasional kepada Presiden Jokowi.

Indonesia Police Watch bahkan beberapa kali mengembuskan informasi bahwa lulusan Akademi Kepolisian 1988 ini yang akan didapuk menjadi Kapolri. Setelah Presiden menunjuk Listyo Sigit, Gatot menyatakan dukungan kepada juniornya itu.

Gatot meyakini, di bawah kepemimpinan Listyo Sigit kelak bisa mewujudkan Polri yang promoter. "Saya mendukung penuh Pak Sigit dalam mewujudkan Polri yang promoter, " ujar Gatot saat dihubungi pada Jumat, 15 Januari 2021.