Calon Kades Desa Benteng ,H.Fakka Haruka SAg Akan tingkatkan program perekonomian

Calon Kades Desa Benteng ,H.Fakka Haruka SAg Akan tingkatkan program perekonomian

Bogor, Sergapnusantara.com-   Calon Kepala Desa Benteng,Kecamatan Ciampea,Kabupaten Bogor,H.Fakka Haruka SAg

berkomitmen, jika ia kembali mendapat kepercayaan masyarakat Desa Benteng untuk memimpin sebagai Kepala Desa Benteng periode 2020 - 2027 dalam acara Pilkades tanggal 20 Desember 2020 mendatang akan mengutamakan pemberdayaan ekonomi seperti pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES) petani,peternak,pos yandu serta PKK.

         Menurut H.Fakka Haruka,bahwa pembangunan  sektor perekonomian merupakan hal yang sangat penting oleh karenanya akan menjadi sekala prioritas dirinya dalam rangka meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat Desa Benteng.’Saat ini untuk jumlah kelompok usaha kecil dan menengah (UKM) di  desa Benteng cukup banyak dan untuk ke depan keberadaan UKM ini akan ditata dan ditingkatkan lewat Badan Usaha Milik Desa sehinga diharapkan keberadaannya  akan lebih berkembang dan maju, ‘’ ujar H. Faka Haruka

         Saat ini,kata H.Fakka Haruka Sag, untuk prodak unggulan masyarakat Desa Benteng  yang dikelola lewat kelompok usaha kecil menengah yaitu tepung singkong atau mokap yang pasarannya sudah cukup luas dengan sistem onlain serta masih banyak jenis usaha lainnya yang perlu untuk ditingkatkan lewat pemberian akses permodalan. Dikatakannya,bahwa untuk sektor pembangunan infrastruktur saat ini  sudah hampir seluruhnya dapat diselesaikan dan diperkirakan hanya tinggal sepuluh persen lagi yang belum diselesaikan. ‘’   Jika saya terpilih lagi sisa pembangunan yang tinggal sepuluh persen itu akan segera diselesaikan .Dan Alhamdulilah  semasa saya menjabat sebagai Kepala Desa,  predikat Desa Benteng menjadi Desa Mandiri sebuah predikat yang tidak mudah diperoleh.’’ Imbuhnya.

           Dalam kesempatan ini,Kepala Desa Benteng,H.Fakka Haruka Sag juga berharap agar ke depan Desa Benteng siapupun nanti  yang menjadi Kepala Desanya harus dapat meningkatkan atau setidaknya dapat mempertahankan predikat Desa Benteng sebagai Desa Mandiri karena tidak mudah untuk memperoleh predikat menjadi Desa Mandiri, paparnya (Red)